Karya
Judul/Title OPTIMASI PROSES PENYANGRAIAN KAKAO BERBASIS TEKNOLOGI MINDSPHERE DI UGM COCOA TEACHING AND LEARNING INDUSTRY, BATANG, JAWA TENGAH
Penulis/Author Enas Dhuhri Kusuma, S.T., M.Eng. (1); Ir. Addin Suwastono, S.T., M.Eng., IPM. (2); Ir. Sujoko Sumaryono, M.T. (3); Novan Wega Wardhana (4)
Tanggal/Date 2024
Kata Kunci/Keyword
Abstrak/Abstract Proses penyangraian adalah salah satu tahap penting dalam pengolahan biji kakao yang menentukan kualitas hasil akhir produk. Penelitian ini bertujuan untuk mengoptimalkan suhu dan durasi penyangraian berbasis data untuk menghasilkan kualitas biji kakao terbaik. Pada proses ini, kandungan air pada biji kakao dikeluarkan dan biji dikembangkan agar didapatkan aroma dan warna yang khas serta memenuhi standar. Data diperoleh dari perekaman secara real-time menggunakan platform IoT Mindsphere yang ada di CTLI dan bagian quality control, mencakup kapasitas roasting, kadar air, pH, jenis biji, dan variabel lainnya. Metode data mining dengan algoritma Support Vector Regression (SVR) digunakan untuk memprediksi suhu dan durasi optimal, yang dievaluasi menggunakan Mean Absolute Percent Error (MAPE) dan Root Mean Squared Error (RMSE). Hasil penelitian menunjukkan bahwa algoritma SVR mampu merekomendasikan kombinasi suhu dan durasi penyangraian dengan akurasi tinggi, dengan nilai rata-rata MAPE sebesar 4,76% dan RMSE sebesar 9,17. Penelitian ini bermanfaat bagi industri kakao sebagai panduan berbasis data untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas produk olahan kakao.
Rumpun Ilmu Teknik Elektro
Bahasa Asli/Original Language Bahasa Indonesia
Level Nasional
Status
Dokumen Karya
No Judul Tipe Dokumen Aksi
11_OPTIMASI+PROSES+PENYANGRAIAN+KAKAO+BERBASIS+TEKNOLOGI+MINDSPHERE+DI+UGM+COCOA+TEACHING+AND+LEARNING+INDUSTRY,+BATANG,+JAWA+TENGAH[1].pdf[PAK] Full Dokumen