Penulis/Author |
Trias Prima Satya, S.Si., M.Sc. (1) ; Imam Fahrurrozi, S.T., M.Cs. (2); Galih Setyawan, S.Si., M.Sc., Ph.D. (3); Muhammad Rifqi Al Fauzan, S.Si., M.Si. (4); Dr. Fitri Puspasari, S.Si., M.Sc. (5); Ir. Nur Rohman Rosyid, S.T., M.T., D.Eng. (6); Prihadi Yogaswara, S.T., M.Eng. (7); Alif Subardono, S.T.,M.Eng. (8); Ir. Sri Lestari, MT. (9) |
Abstrak/Abstract |
Program pengabdian kepada masyarakat tentang Instalasi Pembangkit Listrik Tenaga Surya
(PLTS) sebagai Sumber Energi Listrik untuk Usaha Peternakan Ayam Pedaging Masyarakat di
Kecamatan Jakenan Kabupaten Pati Jawa Tengah telah dilaksanakan. Tujuan dari program pengabdian kepada masyarakat ini yaitu membantu masyarakat peternak ayam pedaging di Kecamatan Jakenan Kabupaten Pati Jawa Tengah meningkatkan produksi hasil usahanya dengan memanfaatkan teknologi PLTS yang murah, aman, dan ramah lingkungan. Pelaksanaan program pengabdian ini dilakukan dengan memberikan contoh kepada para peternak ayam pedaging mengenai cara pemasangan, perawatan, pemanfaatan, dan pengembangan sistem PLTS pada salah satu kandang. Edukasi ini dilaksanakan terus-menerus dari bulan April sampai dengan September 2018. Hasil dari program ini yaitu telah terpasang sistem PLTS 3 x 100 wp pada salah satu kandang sebagai percontohan. Selain itu, masyarakat peternak ayam pedaging di Kecamatan Jakenan Kabupaten Pati Jawa Tengah telah paham dan mampu mengaplikasikan teknologi PLTS untuk meningkatkan produktivitas hasil peternakan ayam pedaging mereka. |