Abstrak/Abstract |
Ulkus diabetik merupakan salah satu komplikasi yang seringkali dialami oleh penderita diabetes melitus (DM). Berbeda dengan luka yang terjadi pada kondisi normal, luka pada DM cenderung sukar disembuhkan, sehingga memerlukan penanganan rutin dan khusus seperti penggunaan sediaan perawatan luka yang dikombinasikan dengan penggunaan antibiotik. Belum adanya sediaan perawatan luka khusus DM serta tingginya kejadian resistensi antibiotik saat ini menjadi dasar perlunya upaya pencarian dan penemuan sediaan perawatan dan penyembuh luka DM, salah satunya melalui eksplorasi herbal. Tinospora crispa, Isotoma longiflora dan Piper betle L. var Nigra merupakan tumbuhan yang telah lama dikenal dan seringkali digunakan dalam pengobatan tradisional masyarakat Indonesia serta telah terbukti secara ilmiah memiliki potensi yang baik dalam menyembuhkan luka. TIP-Heal merupakan sebuah inovasi baru sebagai solusi atas permasalahan luka pada DM dengan mengkombinasikan ketiga tumbuhan potensial tersebut untuk menjadi sebuah sediaan drug loaded-wound dressing berbasis ekstrak poliherbal. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui efektivitas TIP-Heal dalam menyembuhkan luka DM beserta mekanisme aksinya di tingkat molekuler. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk memformulasikan TIP-Heal menjadi sebuah produk wound dressing yang terstandar, efektif, bermutu dan aman untuk digunakan dalam perawatan dan penyembuhan luka pada kondisi DM. Melalui penelitian ini diharapkan dapat diperoleh beberapa luaran di setiap tahunnya, yakni 1 (satu) artikel ilmiah pada jurnal internasional bereputasi dengan status published pada tahun pertama, 1 (satu) artikel ilmiah pada jurnal internasional bereputasi dengan status published di tahun kedua dan pada tahun ketiga diperoleh 1 (satu) buah paten dengan status terdaftar, 1 (satu) buah buku ajar ber-ISBN dengan status terbit serta prototipe TIP-Heal yang siap untuk scale up tingkat industri dan didaftarkan sebagai obat herbal terstandar/ Fitofarmaka untuk perawatan dan penyembuhan luka DM. |