Karya
Judul/Title Drug Related Problem (DRP) of Dengue Hemorragic Fever (DHF) Medication in Pediatric Patient
Penulis/Author Dr. apt. Nanang Munif Yasin, S.Si., M.Pharm. (1)
Tanggal/Date 2009
Kata Kunci/Keyword
Abstrak/Abstract Penyakit Demam berdarah dengue (DBD) atau yang sering disebut juga Dengue Hemorrhagic Fever (DHF) merupakan masalah besar yang dihadapi oleh pemerintah Indonesia setiap tahun dengan jumlah kasus dan angka kematian yang tinggi. Penyakit ini menyebabkan bertambahnya lama inap dan biaya yang harus dikeluarkan oleh pasien. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui Drug-Related Problems (DRP) yang terjadi pada pasien DHF meliputi indikasi butuh obat, obat dengan indikasi yang tidak sesuai, obat salah, interaksi obat, dosis lebih dan dosis kurang. Penelitian ini bersifat prospektif dan dilakukan terhadap semua pasien pediatrik dengan diagnosis DHF di Bangsal Pediatrik Rumah Sakit Swasta X Yogyakarta selama bulan Februari-April 2006. Data yang diperoleh dianalisis dengan analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa jenis DRP yang paling banyak terjadi adalah terapi tanpa adanya indikasi terjadi pada 22 pasien dari total 65 pasien pediatri yang didiagnosis DHF. DRP yang lain berturut-turut adalah dosis kurang sebanyak 14 pasien dan indikasi butuh obat terjadi sebanyak 10 pasien obat salah terjadi pada 4 pasien dan indikasi butuh obat terjadi pada 2 pasien. Antibiotik merupakan golongan obat yang paling besar menjadi penyebabnya terjadinya DRP.
Rumpun Ilmu Farmakologi dan Farmasi Klinik
Bahasa Asli/Original Language Bahasa Indonesia
Level Nasional
Status
Dokumen Karya
No Judul Tipe Dokumen Aksi
1MFI-20(1),2009-DHF.pdf